Agen Perubahan dalam Program Roots SMAN 1 Sembawa, dipilih 30 orang siswa paling berpengaruh yang dipilih oleh siswa-siswi lain berdasarkan teori jejaring sosial. Untuk menentukan siswa yang paling berpengaruh, fasilitator guru akan meminta seluruh siswa di sekolah (pada setiap angkatan) untuk menominasikan 10 siswa di angkatan mereka yang menghabiskan waktu paling sering dengan mereka, baik di dalam maupun di luar sekolah, secara tatap muka maupun daring.

Siswa yang terpilih sebagai agen perubahan dalam Program Roots akan memiliki peran dan tanggung jawab sebagai berikut:

  1. Menyebarkan perilaku positif kepada siswa lainnya untuk menciptakan iklim positif di sekolah.
  2. Mengambil pembelajaran yang didapat dari pertemuan mingguan Roots untuk mengidentifikasi permasalahan yang timbul antar siswa.
  3. Mengembangkan kemampuan menemukan solusi, termasuk kemampuan untuk menghentikan perilaku perundungan dengan menjadi positive bystander.
  4. Menyusun kegiatan aksi berbasis siswa yang melibatkan seluruh sekolah (misalnya: penyebaran perilaku positif, kampanye anti perundungan di media sosial, dan lain-lain).
  5. Membuat ide-ide siswa terlihat oleh siswa lain di saat pelaksanaan Roots Day, dimana mereka bisa menunjukkan hasil karya dan perkembangan diri mereka setelah mengikuti program Roots
  6. Melapor jika mengalami atau menyaksikan perundungan di sekolah kepada pihak sekolah atau layanan yang berwenang.
Kegiatan Agen Perubahan dalam Program Roots

Program roots Indonesia merupakan visi pendidikan mewujudkan Indonesia maju, berdaulat, mandiri dan berkepribadian. Yakni melalui terciptanya pelajar pancasila bernalar kritis, kreatif, mandiri, beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, bergotong royong serta berkebinekaan global.

Sehingga diharapkan melalui Program ini SMAN 1 Sembawa mampu mencegah perundungan di sekolah. Program ini memfokuskan peran pelajar sebagai agen perubahan menyebar pesan dan perilaku baik di antara teman sebaya.

#sman1sembawa
#programroots
#sekolahpenggerak
#bersamakitabisa

3 Responses
  1. Firman junainsyah

    Semangaaaaat terus agen perubahan SMA N 1 SEMBAWA, tularkan prilaku positif disetiap lini kehidupan baik itu keluarga, masyarakat maupun sekolah # stop bullying #

  2. Nurhasana hayati

    Dimulai dr sendiri, dimulai dr hal yg kecil, dimulai dr sekarang..salam agen perubahan, no bullying
    Semangat…

Leave a Reply