Pada lomba paduan suara yang diadakan dalam rangka dies natalis SMAN 1 Talang Kelapa, Perwakilan SMAN 1 Sembawa berhasil meraih juara 1. Sungguh membanggakan!
Perolehan juara 1 pada lomba paduan suara ini menunjukkan kemampuan siswa SMAN 1 Sembawa yang terampil tidak hanya di bidang akademik, namun juga di bidang non-akademik seperti paduan suara.
Pada lomba paduan suara diperlukan kemampuan masing-masing individu dalam teknik pengolahan suara. Masing – masing individu dalam tim paduan suara dituntut untuk menunjukkan teknik olah suara sesuai dengan nada yang ditentukan. Hal ini dapat tercapai dengan latihan yang keras dan tekad yang kuat untuk dapat meraih hasil yang maksimal.
Dalam tim paduan suara, diperlukan juga harmonisasi suara sehingga diperlukan pelatih yang tepat untuk mengarahkan para siswa dalam memadukan suara. Ketika hal – hal tersebut telah tecapai, barulah satu grup paduan suara dapat menjadi juara dan mengalahkan pesaing – pesaing lainnya. Perwakilan siswa SMAN 1 Sembawa membuktikan bahwa mereka dapat menjadi juara setelah latihan yang keras dan terarah.
Dengan memenangkan lomba paduan suara ini, sekolah telah dengan tepat membimbing siswa dan memberi fasilitas untuk minat dan bakat para peserta didik. Diharapkan di tahun – tahun berikutnya prestasi ini dapat di pertahankan.
Bangga!